Saat Lebaran, semua hal terasa sangat baru. Menjadi pribadi yang baru, memakai baju baru, suasana rumah pun harus tampak baru. Namun, mendekorasi mendekati Hari Raya Idulfitri seperti ini, pasti memakan waktu dan biaya yang tidak sedikit.
Bagi kamu yang punya budget minim, tetapi masih ingin mendekorasi ruang tamu agar tampak segar di hari raya, cobalah manfaatkan kreativitasmu. Simak tips mendekorasi ruang tamu yang hemat budget tapi tetap keren ini.
Ilustrasi Ketupat/ Foto: Freepik |
Buat Dekorasi Ketupat
Daripada beli aksesori untuk dekorasi di ruang tamu saat Lebaran, manfaatkan saja kreativitas dan tenagamu untuk membuat sendiri. Cobalah membuat dekorasi ketupat dengan janur atau kamu bisa menggantinya dengan pita-pita kertas.
Letakkan karya ketupat dari bahan pita kertas atau ketupat janurmu di sudut-sudut ruang tamu. Kamu bisa menempelkannya di dinding dengan double tape.
Manfaatkan Dekorasi Lama
Siapa bilang furnitur lamamu tak bisa dipakai lagi? Coba manfaatkan furnitur lamamu untuk tampilan dekorasi yang berbeda di hari raya. Perbaiki bagian-bagian yang harus diperbaiki dan poles ulang agar tampak seperti baru.
Ilustrasi tanaman hias/ Foto: Pexels |
Letakkan Bunga atau Tanaman Hias
Untuk menambah kesegaran saat hari raya, tanaman hias atau buket bunga bisa menjadi pilihan nih. Untuk area sempit, kamu bisa memilih tanaman yang berukuran kecil yang dletakkan pada meja ruang tamumu.
Bagi kamu yang memilih untuk meletakkan buket bunga dengan vas, cobalah untuk memilih bunga-bunga yang berbau harum seperti mawar. Tetapi, kalau hanya ingin menambah kesegaran saja, kamu bisa memilih bunga krisan dengan beragam warna atau bunga pikok yang berukuran kecil untuk menimbulkan kesan minimalis.
Naamà Home Fragrance - Reed Diffuser - Eid Hampers Lebaran/ Foto: Tokopedia |
Wewangian Alami
Setelah tampilan ruang tamu seperti baru lagi, sekarang waktunya untuk menambah kesegarannya dengan wewangian yang harum. Scented candles atau diffuser stick bisa menjadi pilihan untuk menambah aroma harum di rumah selama open house Lebaran nanti.
Naamà Home Fragrance bisa menjadi pilihanmu lho. Jangan khawatir akan bahan-bahan yang digunakan, scented candles ini terbuat dari 100 persen soy wax yang di-blend dengan fragrance oil kualitas terbaik sama seperti produk reed diffuser-nya. Kedua jenis produk ini tak akan membuat eneg atau pusing saat dinyalakan dan diletakkan di sudut-sudut ruang tamu kamu.
Nah, kalau kamu ingin meletakkannya di ruang tamu, reed diffuser Naamà Home Fragrance bisa menjadi pilihan. Cara pemakaiannya pun cukup mudah, kamu tinggal buka tutup botolnya, masukan reed diffuser stick ke dalam botol, tunggu sampai meresap, kemudian wangi akan menyebar dengan sendirinya tanpa perlu disemprot lagi.
Naamà Home Fragrance bisa bertahan kurang lebih selama 3 sampai 4 minggu, tergantung pada besar kamar, cahaya, dan sirkulasi udaranya. Harganya pun terjangkau yakni Rp139.000 untuk scented candles dan Rp149.000 untuk reed diffuser. Kamu bisa membeli Naamà Home Fragrance di platform e-commerce atau cek Instagram mereka @naama.homefragrance.
(DIR/alm)