Insight | General Knowledge

RANS Entertainment Kembali Gelar JajaransFestival Nusantara

Sabtu, 30 Sep 2023 16:30 WIB
RANS Entertainment Kembali Gelar JajaransFestival Nusantara
Foto: Rans
Jakarta -

Demi terus memajukan UMKM khususnya di bidang kuliner, RANS Entertainment kembali menghelat Jajarans Festival Nusantara di tahun 2023. Kali ketiga penyelenggaraan Jajarans Festival Nusantara Powered by Bright Gas ini berlangsung selama sembilan hari non-stop, mulai 23 September - 1 Oktober 2023, di area Pulau Satu, Senayan Park, Jakarta.

Tak jauh berbeda dari pelaksanaan Jajarans Festival sebelumnya, event kali ini kembali menghadirkan sekitar 60 tenant jajanan di satu tempat yang sama, dan siap menyuguhkan beragam pilihan kuliner untuk masyarakat. Selain berkuliner ria, para pengunjung juga bisa menikmati "panggung hiburan", yang dihiasi oleh pelbagai macam hiburan. Mulai dari nonton bareng gratis, Noraebang Party ala Kpop, hingga kompetisi memasak terbuka dengan menu khas Nusantara.

[Gambas:Instagram]

Belum henti di sana, Jajarans Festival yang cocok dijadikan tempat berkuliner ria bersama orang-orang terdekat juga akan diramaikan oleh beberapa musisi kenamaan di "panggung hiburan". Di antaranya, RANS Music: Ibrani Pandean dan Chai, Disko Pantera, Oom Leo, Rizwan Fadilah, dan juga OKAAY.

Seluruh transaksi di Jajarans Festival dilakukan secara cashless dan disupport oleh BNI. Jadi untuk yang memiliki BNI Mobile Banking, TapCash dan Kartu BNI bisa melakukan transaksi melalui BNI karena ada banyak promo menarik yang bisa didapatkan.

Rasakan langsung serunya jajan bersama di Jajarans Festival 2023 hingga akhir pekan ini, atau kamu juga bisa menyimak informasi selengkapnya melalui aset digital RANS Entertainment di sosial media, seperti di akun Instagram @jajaransfest @rans.entertainment @raffinagita1717 dan @bund.lifetainment.

[Gambas:Instagram]

(DIR/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS