Bulan kemerdekaan alias bulan Agustus 2023 akhirnya sampai di titik penghujung. Menutup bulan kedelapan ini, masih ada beberapa hal yang tidak boleh dilewatkan begitu saja. Mulai dari perilisan film-film keren, hingga perhelatan festival musik besar di dalam negeri. Untuk itu, sebelum benar-benar memulai pekan pertama di bulan September, berikut adalah 5 Things Happening This Week terakhir di bulan Agustus yang telah dirangkum oleh CXO Media!
The Equalizer 3 Tayang di Tanah Air (30 Agustus 2023)
Film thriller-aksi arahan Antoine Fuqua, The Equalizer 3, akan segera mendarat di layar lebar. Edisi terbaru dari trilogi The Equalizer ini sendiri kembali mengisahkan aksi tunggal seorang Robert McCall (Denzel Washington), yang lagi-lagi gagal hidup damai di masa pensiunnya. Kali ini, McCall yang hijrah ke Selatan Italia akan berhadapan dengan para mafia asal Sisilia, yang kedapatan menawan salah seorang rekannya.
Puspa Indah Taman Hati (31 Agustus 2023)
Kisah romansa lokal yang legendaris, antara Galih dan Ratna, akan berlanjut ke babak terbaru. Di bawah direksi Monty Tiwa, interpretasi dari novel romansa karya Eddy D. Iskandar ini akan menampilkan Yesaya Abraham (Galih) dan Prilly Latuconsina (Ratna & Marlina), yang saling menguji perkara cinta, dibalut komedi dengan latar situasi tahun 80-an. Film komedi-romansa-musikal, Puspa Indah Taman Hati, siap menjatuh-patahkan hati setiap penonton di bioskop, mulai hari Kamis, 31 Agustus 2023.
Synchronize Fest 2023 (1-3 September 2023)
Hajat musik akbar dalam negeri, Synchronize Festival tahun 2023, siap digelar pada 1-3 September mendatang. Menggemakan tema "Bhinneka Tunggal Musik", Synchronize Fest tahun ini akan menampilkan lebih dari 160 performer lintasgenre dan generasi, di Gambir Expo, Kemayoran. Sebagai salah satu festival musik yang paling diperhitungkan di tanah air, Synchronize Fest 2023 juga akan menampilkan sederet kejutan spesial, yang diisi oleh emerging artist, festival darlings, kolaborasi spesial, hingga sejumlah performer legendaris, pada 8 stage berbeda. Sudah dapat tiketnya?
Soundrenaline 2023 (2-3 September 2023)
Setelah memunculkan rasa penasaran dan beragam spekulasi di kalangan publik, salah satu festival musik paling ikonik di tanah air, Soundrenaline akan digelar pada Sabtu dan Minggu (2-3 September 2023) di Carnaval, Ancol, Jakarta Utara. Festival musik yang dipromotori oleh Ravel Entertainment ini juga telah menyiapkan sederet lineup istimewa dari dalam dan luar negeri. Mulai dari Thirty Seconds to Mars, The Devil Wears Prada, Endah n Rhesa, Avhath, dan masih banyak lagi!
Hari Palang Merah Indonesia (3 September 2023)
Hari Palang Merah Indonesia diperingati setiap tanggal 3 September, merujuk pada momen dicetuskannya organisasi Palang Merah Indonesia oleh Ir. Soekarno (pada 3 September 1945). Sementara masih pada bulan yang sama, Palang Merah setanah air akan kembali merayakan Hari Palang Merah Nasional pada tanggal 17 September, sesuai hari berdiri Perhimpunan Palang Merah Indonesia (17 September 2023), yang waktu itu diketuai oleh Mohammad Hatta.
Selamat memperingati Palang Merah Indonesia. Mari bergandeng tangan, demi Bumi Pertiwi yang lebih sehat dan bahagia!
(cxo/alm)