Saat ini banyak pilihan tayangan yang ditawarkan dengan kemudahan untuk mengaksesnya lewat layanan streaming digital. Untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan, Transvision sebagai salah satu penyedia berbagai macam tayangan di berbagai produknya seperti Xstream dan CubMu, kini melengkapi pilihan tayangannya dengan menghadirkan movie dan series dari Genflix! Mulai tanggal 2 Mei 2023, pelanggan Xstream dan CubMu dapat menikmati berbagai tayangan Genflix pilihannya hanya dengan membayar Rp25.000 saja.
Genflix memiliki banyak koleksi movie dan series original dengan berbagai genre, seperti Diaku Imamku, Pulang, Emergency Wedding, Ramadhan I Think I'm In Love, Anak Pantai, dan Mendadak Stand Up. Semuanya merupakan movie dan series yang bisa disaksikan di Xstream dan CubMu bagi para pelanggan setia Transvision. Aktris dan aktor yang berperan dalam judul-judul tersebut pun juga nama-nama besar, seperti Yuki Kato, Dinda Kirana, hingga para stand up comedian yang tentunya menghibur.
Cara Langganan Genflix Bersama Tranvision
Bagi yang ingin berlangganan dan menyaksikan beragam judul menarik di Genflix melalui CubMu, download CubMu di Playstore maupun App Store ataupun kunjungi website www.cubmu.com. Kemudian lakukan registrasi dengan mengisi data diri, lalu sekarang kamu sudah bisa memilih beragam movie atau series yang ingin disaksikan dengan membeli paket seharga Rp25.000 untuk 14 hari.
Bagi yang melakukan registrasi CubMu mulai tanggal 1 Mei 2023, pelanggan bisa mendapatkan gratis paket Freemium yang dapat mengakses lebih dari 20 Live TV dan lebih dari 200 VOD secara cuma-cuma selama 1 tahun. Tidak hanya bagi pelanggan CubMu, bagi pelanggan setia Transvision yang sudah berlangganan Xstream juga bisa membeli VOD add-on Genflix seharga Rp25.000 dengan memilih movie atau series yang diinginkan, kemudian melakukan pembayaran dengan QRIS atau kartu kredit. Gampang, kan? Buat yang masih bingung, segera kunjungi https://bit.ly/Berlangganan-Transvision atau kunjungi website www.transvision.co.id dan www.cubmu.com untuk informasi lengkapnya. Bisa juga menghubungi customer service Transvision via WhatsApp 0823-0823-5810.
Kini waktunya menyaksikan tayangan yang informatif, edukatif, inspiratif, dan menghibur, semuanya hanya di Transvision!
(cxo/tim)