Bulan kasih sayang akan segera menemui penghujungnya. Setelah padat dengan perayaan cinta di pekan lalu, bulan Februari ternyata belum kehabisan pesonanya. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa hal menarik yang bisa teman-teman nikmati, pada akhir bulan yang sejuk dan temaram bersama secangkir coklat hangat.
Hari Bahasa Ibu Internasional
Tanggal 21 Februari, setiap tahunnya ditetapkan sebagai Hari Bahasa Ibu Internasional oleh UNESCO. Walaupun dalam kehidupan sehari-hari bahasa yang kita gunakan telah melalui pembauran dan perkembangan dari kosa kata bahasa asing, setidaknya, untuk satu hari di setiap tahun, kita dianjurkan untuk menggunakan Bahasa Ibu yang kita kuasai, yakni Bahasa Indonesia. Hal ini menjadi penting, mengingat bahasa adalah salah satu warisan budaya bangsa, yang akan menjadi identitas dan kebanggaan kita bersama.
Donda 2
Rapper tersohor dunia, Kanye West, dijadwalkan akan merilis Donda 2, pada 22 Februari 2022 mendatang. Sekuel dari album terdahulunya yang juga berjudul Donda tersebut, memang telah ditunggu-tunggu penikmat musik dunia. Selain diharapkan bisa mengulangi kesuksesan album terdahulunya, West bersama Digital Nas, Mike Dean, DJ Premier dan DJ Khaled selaku produser Donda 2, bertujuan menyajikan lagu-lagu yang bisa diputar pada momen penting kehidupan, seperti pemakaman, kelahiran, kelulusan atau bahkan momen pernikahan.
Pada Donda 2, Kanye juga disinyalir melakukan kolaborasi dengan sejumlah musisi top, seperti seperti Post Malone, Robin Pecknold dari Fleet Foxes, Scarface, hingga Blueface. Sementara kolaborator West pada Donda yang belakangan berseteru dengannya di media sosial, Kid Cudi, dipastikan tidak diikutsertakan pada album kesebelasnya ini. Donda 2, akan mulai diperdengarkan ke publik per Selasa (22/2/2022) mendatang, melalui kanal resmi GOOD Music, di berbagai layanan streaming music.
UFC Fight Night 202
Saudara seperguruan Khabib Nurmagomedov, Islam Makhachev, akan melakoni partai berat melawan Beneil Dariush dalam perburuan titel kelas ringan UFC. Partai ini disebut sebagai ujian sesungguhnya bagi petarung asal Dagestan tersebut, karena lawannya Beneil Dariush, sedang mengalami tren positif dengan 7 kemenangan beruntun. Selain memuat partai Makhachev melawan Dariush, UFC Fight Night 202 yang berlangsung di UFC Apex, Las Vegas, juga mempertandingkan partai-partai seru lainnya, seperti Misha Cirkunov vs Wellington Turman di kelas menengah, juga Ji Yeon Kim vs Priscila Cachoeira pada women's flyweight. Bagaimana, apakah kamu tertarik menghangatkan Februari yang dingin bersama tensi tinggi ajang UFC?
Hari Istiqlal
Tak bisa dimungkiri, Masjid Istiqlal adalah salah satu situs keagamaan terbesar di Indonesia, yang juga menjadi simbol toleransi agama. Masjid terbesar di Asia Tenggara ini, dibangun pada era Bung Karno, dan diresmikan oleh Soeharto pada 22 Februari 1978. Sesuai petunjuk Bung Karno, Masjid Istiqlal dibangun demi mensyukuri nikmat kemerdekaan bangsa, oleh karena itu, namanya diambil dari kosa kata Bahasa Arab, istiqlal, yang bermakna merdeka. Masjid yang berlokasi di jantung Ibu Kota, Jakarta tersebut, rukun berdampingan bersama Gereja Katolik Katedral di depannya, dan dirancang oleh Frederich Silaban, asal Sumatera Utara, yang beragama Kristen Protestan. Pada tanggal perayaannya, 22 Februari 2022 kali ini, Masjid Istiqlal yang baru mengalami pemugaran dapat kita maknai sebagai wujud toleransi beragama di Indonesia, yang harus terus dipelihara dan kita perjuangkan bersama.
Fenomena Astronomi
Bulan akan ada di titik perigee atau mencapai jarak terdekatnya dengan Bumi. Pada 27 Februari mendatang, jarak Bulan akan lebih dekat dengan Bumi, tepatnya 367.789 km. Pada saat perigee, bulan akan tampak lebih dekat dan besar, namun tidak sama dengan fenomena supermoon. Lebih lanjut lagi, perigee bulan juga bisa menyebabkan pasang air laut.
Masih pada hari yang sama, Bulan, Planet Venus, dan Planet Mars, akan membentuk pola segitiga di langit malam. Sekitar pukul 04.00 WIB, Bulan berada di titik 8,7 derajat sebelah selatan Venus, dan 3,5 derajat di selatan Mars. Pada saat Matahari terbit, segitiga Bulan dan Venus berada pada ketinggian 38 derajat. Fenomena indah pada malam terakhir di penghujung Februari ini, bisa disaksikan hingga sebelum fajar menyingsing.
Itulah dia! 5 hal menarik dan menakjubkan, yang bisa kamu nikmati pada akhir bulan kasih sayang. Meskipun momen perayaan kasih sayang sudah lewat, jangan pernah berhenti menebarkan cinta kasih ya, guys!
(RIA/MEL)