Ada berbagai cara dilakukan untuk menarik perhatian konsumen untuk berbelanja. Trandemark Market misalnya yang menghadirkan pengalaman berbelanja berbeda yakni mengadakan fashion market di transportasi publik tepatnya di stasiun MRT Bundaran HI Bank DKI.
Acara yang digelar pada 13-16 Maret 2025 lalu menghadirkan berbagai brand fashion lifestyle, dan F&B pilihan, menawarkan pengalaman belanja yang mudah diakses oleh masyarakat urban Jakarta. Langkah ini menegaskan komitmen Trademark Market dalam mendukung brand lokal serta mendekatkan mereka dengan audiens yang lebih luas.
Bersamaan dengan berlangsungnya Trademark Market di Stasiun MRT Bundaran HI Bank DKI, Bank Indonesia akan meresmikan QRIS TAP-metode pembayaran digital terbaru berbasis NFC (Near Field Communication). QRIS TAP memungkinkan transaksi yang lebih cepat, efisien, dan aman, hanya dengan mendekatkan ponsel ke mesin pembayaran yang mendukung teknologi ini.
QRIS TAP dapat digunakan di berbagai sektor, seperti:
- Transportasi umum (MRT, KRL, jalan tol)
- Pusat perbelanjaan & pasar
- Rumah sakit & universitas
Cara menggunakan QRIS TAP sangat mudah:
- Pastikan ponsel memiliki fitur NFC yang aktif.
- Dekatkan ponsel ke mesin pembayaran yang mendukung QRIS TAP.
- Pilih fitur QRIS TAP dan masukkan PIN transaksi jika diperlukan.
- Sebagai inovasi dari sistem pembayaran QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard), QRIS TAP dikembangkan oleh Bank Indonesia dan Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI) untuk mendukung transisi menuju sistem pembayaran yang lebih modern dan inklusif.
Nah bagi kamu yang ketinggalan melewatkan Trandmark Market di Jakarta, kamu bisa menikmati berbelanja produk-produk lokal Indonesia di Bandung, 20-23 Maret 2025 di Trans Convention Center ya!
(cxo/DIR)