Voice of Baceprot (VOB) kembali datang membawa kabar besar. Setelah berhasil terbang jauh ke benua Eropa tampil di Wacken Open Air 2022 hingga Glastonbury 2024 juga melakoni tur Amerika berkat hentakan musik mereka, trio metal lokal asal Garut tersebut kini didapuk jenama gaya terkemuka, Vans, sebagai Global Brand Ambassador.
Kabar ini ditandai dengan penunjukan VOB sebagai wajah baru Vans untuk siluet legendaris: The Old Skool. Sepatu serbaguna, yang ikut mewakili gairah dan kebebasan kalangan muda dalam berkarya seni. Penunjukan VOB sebagai duta global Vans ini seakan membuktikan bahwa karya mereka mampu beresonansi dengan baik. Keberanian mereka dalam membawakan metal sembari menyuarakan isu-isu sosial, meliputi pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender, menjadikan VOB lebih dari sekadar band.
Dengan gaya yang khas, VOB mampu melantangkan semangat penembus batasan-batasan normatif, seraya ikut menaikkan subkultur alternatif ke layar terdepan industri mode dan gaya, hingga memamerkan taji seniman lokal ke hadapan dunia.
![]() |
Kampanye Global
VOB akan menjadi salah satu duta global Vans untuk kampanye anyar: "Feel Something New". Trio Marsya, Widi, dan Sitti, yang mewakili talenta dari ranah permusikan akan menyandang koleksi Old Skool Premium Music Edition.
Koleksi ini merupakan hasil evolusi dari Style 36 yang debut 1977 silam, yang mengusung perpaduan budaya musik dan skateboard dengan inovasi modern seperti teknologi Sola Foam All-Day-Comfort.
Menariknya, koleksi Old Skool Premium Music Edition yang dikenakan VOB turut terilhami ajang Vans Warped Tour, festival musik yang telah melahirkan banyak legenda di ranah musik alternatif dan metal.
Siluet Old Skool Premium Music Edition ini bahkan tampak begitu sejiwa dengan VOB, yang berani membawakan metal sembari menyuarakan isu-isu sosial, pemberdayaan perempuan, dan kesetaraan gender.
Vokalitas Talenta Lokal
Gebrakan VOB dengan Vans kali ini sejatinya bukan hal baru. Vans telah lebih dulu menunjuk VOB sebagai bagian dari kampanye lokal Vans Indonesia: "THIS IS OFF THE WALL" tahun 2023 silam, bersama Basral Graito, skater muda kebanggan tanah air.
Basral Graito sendiri merupakan atlet skate profesional berusia 18 tahun, yang telah tergabung ke dalam tim skate Vans Asia Pacific sejak 2019. Ia merupakan runner-up Game of Skate (2019) di Filipina dan salah seorang pemenang Vans The Bunt Jam (2024) di Australia.
![]() |
Usai mendapat sambutan yang baik serta terdukung kiprah gemilang VOB dan Basral di bidang masing-masing, kedua ikon Vans Indo tersebut kini sama-sama menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan/atau Asia di deretan nama Global Brand Ambassador Vans.
Kehadiran mereka berdua dalam kampanye global ini bukan hanya sebuah pencapaian personal, tetapi juga representasi kebangkitan talenta Indonesia di kancah dunia.
***
Old Skool Premium Music Collection yang menampilkan VOB akan tersedia secara eksklusif di Vans Grand Indonesia Jakarta dan Vans Paris Van Java Bandung mulai 21 Maret 2025. Sementara itu, Skate Old Skool 36+, yang diperkenalkan melalui Basral Graito, sudah dapat ditemukan di seluruh gerai Vans di Indonesia.
(RIA)