Setelah 11 tahun berkiprah di industri musik, grup boyband asal Korea Selatan, BTS rayakan hari jadinya secara masif. Dengan fanbase yang tersebar di seluruh belahan dunia, BTS memang telah menjadikan hari anniversary-nya itu sebagai ritual bagi para ARMYs untuk berkumpul dan bersenang-senang melalui BTS FESTA.
METRO Rilis Merchandise Eksklusif BTS FESTA 2024
Turut meramaikan euphoria hari jadi BTS yang ke-11, METRO Department Store meluncurkan merchandise eksklusif berupa lanyard edisi BTS FESTA 2024 di BTS POP-UP: MONOCHROME, Gandaria City, Jakarta Selatan. Produk eksklusif ini bisa didapatkan secara cuma-cuma jika pengunjung melakukan transaksi sebesar Rp750.000 di BTS POP-UP: MONOCHROME, dari 13-23 Juni 2024 selama barang masih tersedia.
Merchandise Eksklusif BTS FESTA 2024/ Foto: CXO Media/Hani Indita |
Tidak hanya itu, pada akhir Mei lalu, METRO Department Store juga telah meluncurkan merchandise spesial edisi Indonesia dengan kuantitas terbatas. Merchandise Indonesia limited tersebut terdiri dari cap, bucket hat, t-shirts, dan crewneck shirt, yang hanya bisa kamu dapatkan di BTS POP-UP: MONOCHROME Jakarta.
Scesilia Febiana, selaku Head of Marketing Communication METRO Department Store mengekspresikan antusiasmenya dalam memeriahkan perhelatan BTS FESTA 2024. "Senang sekali karena kali ini METRO bisa turut serta dalam merayakan anniversary BTS ke-11. Agar semakin meriah, METRO juga meluncurkan koleksi merchandise Indonesia limited yang sudah di launching pada bulan Mei kemarin. Jadi untuk seluruh ARMY Indonesia, jangan lupa untuk belanja dan rayakan anniversary BTS bersama METRO Department Store," sebut Scesilia.
BTS FESTA 2024 menjadi perhelatan yang super spesial ditambah dengan BTS JIN yang baru saja menyelesaikan wajib militernya. Walhasil, METRO Department Store juga menyulap aula Piazza Gandaria City menjadi arena bagi para ARMYs untuk berbagi energi positif melalui noraebang lagu-lagu BTS dan nobar konser kecil yang tengah dilakukan BTS JIN di Korea Selatan. Acara ini sukses dihadiri lebih dari 500 ARMYs yang sudah dimabuk rindu oleh kehadiran BTS JIN.
BTS FESTA 2024/ Foto: CXO Media/Hani Indita |
Bagi kamu yang ingin merayakan anniversary BTS dengan spesial, jangan lupa untuk mengunjungi BTS POP-UP: MONOCHROME di Gandaria City, dan dapatkan exclusive merchandise-nya!
(HAI/tim)