Interest | Fashion

Croctober, Persembahan Untuk Para Fans Crocs

Jumat, 21 Oct 2022 18:00 WIB
Croctober, Persembahan Untuk Para Fans Crocs
Foto: Hani Indita
Jakarta -

Merayakan hari jadinya yang ke-20, Crocs menggelar take over cafe di Twin House Blok M dari tanggal 22-23 Oktober 2022 untuk memberikan pengalaman unik kepada para Crocs Nation Indonesia. Selama dua hari, pengunjung bisa mendapatkan kopi gratis, mencicipi menu kolaborasi spesial bersama Crocs, dan melihat pameran dari berbagai heroes silhouettes Crocs yang sedang digandrungi luar biasa, yaitu Classic Clog, Classic Platform Clog, Classic Hiker Clog, Classic Crush Clog, hingga Echo Clog, sebuah siluet yang akan rilis pada 27 Oktober mendatang.

Perayaan spesial tahunan ini dimulai sejak 23 Oktober 2017 yang bertepatan dengan Hari Buaya Nasional. Yang menariknya, pada hari itu, penggemar Crocs berbondong-bondong menggunakan sepatu Crocs favorit mereka dan membagikannya ke sosial media. Dari sini, antisipasi para Crocs Nation pun tumbuh hingga membuat perayaan yang awalnya hanya satu hari, menjadi perayaan global selama sebulan yang kini dikenal akrab sebagai Croctober.

.Croctober/ Foto: Hani Indita

Berkaca kembali pada trend fesyen yang datang dan pergi, Crocs sempat memiliki masa jayanya di tahun 2010-an. Ditandai dengan penggunaan Crocs yang meroket di Indonesia oleh berbagai kalangan; pria, wanita, hingga anak-anak, remaja, maupun lansia. Mungkin kamu pernah memiliki sepasang atau dua pasang Crocs, entah itu Classic Clog ataupun Crocs Malindi Flats yang tersedia dalam warna-warni stylish. Kedua produk ini tak jarang terlihat menghiasi kaki masyarakat Indonesia kemanapun mereka pergi. Dengan karakteristiknya yang mengedepankan kenyamanan dalam situasi apapun, Crocs pun jadi sepatu andalan pada masanya.

.Croctober/ Foto: Hani Indita

Namun, seiring perkembangan zaman, Crocs tentunya menyesuaikan artikelnya dengan current trends. Tak lama ini, hadir model baru dari Crocs, sebuah clog dengan platform yang chunky nan modis, Crocs Crush Clog yang laris manis di pasaran global. Terlihat mirip dengan Classic Platform Clog, Crush Clog memiliki platform yang lebih tinggi dan bulky namun tetap steady karena landasannya yang datar.

.Croctober/ Foto: Hani Indita

Selain itu, Croctober juga menghadirkan display artikel yang belum rilis, Echo Clog, siluet yang terinspirasi dari trend-trend street style. Meski punya fitur permukaan yang bertekstur skeleton, Echo Clog tidak kehilangan faktor kenyamanannya karena sol sepatu yang empuk namun tetap terasa ringan saat dipakai-thanks to its Croslite technology. Tentunya, Echo Clog juga tetap dapat dihiasi dengan charms unik Jibbitz di pinggir-pinggir sepatu yang bisa dipersonalisasi sesuai keinginan dan style yang merepresentasikan penggunanya. Cocok bagi para penggemar Crocs yang menyukai bold look, Echo Clog bisa dijadikan statement piece pada tampilanmu.

Selain take over cafe, kemeriahan Croctober bisa dirasakan secara online dengan giveaway dan promo-promo spesial dan menarik di bulan Oktober serta akses ke dunia virtual Crocs World yang memperkenankan penggemar untuk terhubung secara virtual dengan Crocs maupun penggemar lainnya. Jadi, bagi kamu Crocs Nation yang ingin turut merayakan selebrasi 20 tahun Crocs, jangan lupa untuk merasakan euforia Croctober 2022 hanya di Twin House Blok M mulai dari 22-23 Oktober 2022!

[Gambas:Audio CXO]

(HAI/tim)

Author

Hani Indita

NEW RELEASE
CXO SPECIALS