Organisasi anak muda terbesar di Indonesia, Young On Top, akan kembali mengadakan konferensi tahunan Young On Top National Conference atau YOTNC! Berbeda dari tahun sebelumnya, acara ini akan diadakan secara offline di Jakarta, tepatnya di The Kasablanka, Mal Kota Kasablanka pada tanggal 23 Juli 2022. Konferensi ini diadakan dalam rangka menginspirasi dan mendorong anak muda Indonesia untuk maju di segala bidang. Pertama kalinya sejak pandemi, peserta bisa kembali bertemu langsung dan mendapatkan inspirasi dari berbagai pembicara yang hadir.
Sejak pertama diselenggarakan tahun 2011, YOTNC selalu menghadirkan pembicara inspiratif, hebat, dan sukses dari berbagai bidang untuk membagikan pengalaman, pengetahuan, dan insight mengenai perjalanan karir mereka. Dengan kehadiran para pembicara yang inspiratif, YOTNC akan mengajak anak muda Indonesia untuk bergerak gesit menuju kesuksesan karena tahun ini dianggap sebagai waktu untuk #SaatnyaKitaMaju.
Beberapa pembicara yang pernah hadir di YOTNC adalah Presiden Joko Widodo, Sandiaga Uno, Wishnutama, Najwa Shihab, William Tanuwijaya, Chelsea Islan, dan Fathia Izzati. Tahun ini, pembicara yang akan hadir juga tidak kalah hebat dan inspiratif. Pembicara yang akan hadir adalah:
- Paul Soegianto - Chief of Group Digital Strategy PT. Astra International Tbk
- Grace Tahir - Presiden Direktur Mayapada Hospital
- Dharma Simorangkir - Presiden Direktur Microsoft Indonesia
- Dr. Deny Rahardjo - Chief Information Officer for Indonesia and Rest of The World Asia Pulp & Paper Sinarmas
- Andi Boediman - Chief Executive Officer Ideosource Entertainment
- Vina A. Muliana - Senior Associate Culture Measurement and Program Development MND ID & Content Creator
- Mario Nicolas - Chief Executive Officer Kuncie
- Edy Sulistyo - Chief Executive Officer GoPlay
- Ernanda Putra - Founder Makna Group
- Ricky Silaen - Co-CEO Indozone Media
- Didiek Hartantyo - Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia
Selain diadakan secara offline, konferensi ini juga bisa disaksikan secara live dari YouTube Young On Top. Bagi kalian yang ingin mendapatkan inspirasi karir, bisnis, leadership, dan self-development secara langsung, kalian bisa melakukan RSVP ke youngontop.com/yotnc. Untuk informasi lengkapnya, kunjungi Instagram Young On TopĀ @youngontop.