Interest | Art & Culture

JUMBO: Film Animasi Anak Indonesia Siap Tayang Lebaran 2025

Kamis, 13 Mar 2025 12:00 WIB
JUMBO: Film Animasi Anak Indonesia Siap Tayang Lebaran 2025
Official Poster JUMBO. Foto: Istimewa
Jakarta -

Proyek panjang film animasi asli buatan anak bangsa, JUMBO, akhirnya membawa kabar bahagia untuk publik film Indonesia. Tepat pada momen Lebaran 2025 mendatang, keluarga pecinta film animasi segera bisa menyaksikan JUMBO di layar-layar bioskop terdekat.

Diproduksi oleh Visinema Studios, JUMBO yang digarap oleh lebih dari 200 sineas/animator/illustrator tanah air juga akan menjadi film animasi Indonesia pertama yang akan dirilis secara global, yakni di 17 negara berbeda.

Film yang ditulis dan disutradarai oleh Ryan Adriandhy ini siap menyuguhkan petualangan seru dan penuh makna. Dengan cerita yang hangat dan visual yang menggugah, JUMBO siap menyajikan imaji-imaji indah kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Sinopsis JUMBO

JUMBO mengisahkan perjalanan Don (disuarakan oleh Prince Poetiray dan Den Bagus Sasono), seorang anak ceria yang memiliki buku dongeng peninggalan orang tuanya (diisi suara oleh Ariel NOAH dan Bunga Citra Lestari).

Setelah kehilangan kedua orang tuanya, Don dibesarkan oleh Oma (Ratna Riantiarno) dengan penuh kasih sayang. Bersama dua sahabatnya, Nurman (Yusuf Özkan) dan Mae (Graciella Abigail), Don berencana mengikuti pentas seni, namun rencananya terganggu ketika buku dongengnya dicuri oleh Atta (M. Adhiyat), seorang anak yang iri padanya.

Petualangan Don semakin menegangkan ketika ia bertemu dengan Meri (Quinn Salman), seorang anak dari dunia lain yang membutuhkan bantuannya untuk menemukan orang tuanya (Ariyo Wahab dan Cinta Laura Kiehl). Bersama-sama, mereka memulai petualangan besar yang menguji arti persahabatan, keberanian, dan kebersamaan.

Patut Dinantikan!

JUMBO merupakan salah satu berkah yang dipastikan hadir pada lebaran tahun ini. Film penuh imajinasi ini bak menu istimewa yang akan mampu menguatkan rasa kebersamaan keluarga di momen Lebaran-selepas perilisan film-film horor dan misteri yang belum tentu ramah anak pada tahun sebelum-sebelumnya.

Trailer resmi JUMBO sendiri menampilkan dunia yang penuh warna, berbalut cerita intrakeluarga, dan diperkuat sejumlah karakter-karakter unik. Dari cuplikannya, film yang membawa nuansa nostalgia dari era akhir 90an hingga awal 2000an tersebut seakan hendak mengangkat hal-hal sentimental bagi banyak anak-anak, khususnya generasi anak kecil masa itu yang kini sudah beralih peran menjadi orang tua.

Di samping dari perawakan visual Don dan teman-teman yang menggemaskan, petualangan yang bakal mereka lakoni tampaknya akan menjadi komponen yang lebih wajib ditunggu, karena mencakup beberapa persoalan sekaligus. Misalnya, menampilkan kreativitas: sepeda modif; menaikkan teknologi-teknologi konvensional seperti radio, memamerkan permainan offline yang digandrungi anak-anak, hingga mengulas gejala perundungan yang dialami oleh Don sendiri.

"Film ini dibuat untuk kita semua, untuk anak-anak kita, dan anak-anak di dalam diri kita," ujar Anggia Kharisma, produser JUMBO sekaligus Chief of Content Officer Visinema Studios. Ryan Adriandhy, sang sutradara, menambahkan bahwa JUMBO dikerjakan dengan penuh dedikasi dan riset mendalam agar dapat menghadirkan visual yang akrab dan menyentuh penonton.

Petualangan Don dan kawan-kawan juga akan diiringi suguhan musik karya Maliq & D'Essentials, yang menghadirkan lagu "Kumpul Bocah" sebagai original soundtrack (OST) JUMBO.

(cxo/RIA)

Author

Editorial CXO Media

Description
We are a part of young generations that delivers inspiring, insightful, and entertaining content
NEW RELEASE
CXO SPECIALS