Interest | Art & Culture

Hearts2Hearts, Girl Group Baru SM Entertainment dengan Satu Member asal Indonesia

Senin, 13 Jan 2025 16:11 WIB
Hearts2Hearts, Girl Group Baru SM Entertainment dengan Satu Member asal Indonesia
Hearts2Hearts, Girl Group Baru SM Entertainment / Foto: SM Entertainment
Jakarta -

SM Entertainment baru saja mengejutkan penggemar K-Pop dengan berita kehadiran girl group yang akan debut pada 24 Februari 2025 mendatang. Adalah Hearts2Hearts, girl group yang beranggotakan delapan orang gadis ini akan meramaikan belantika musik K-Pop.

Dilansir Koreaboo, setelah SM Entertainment mengungkap tanggal debut dan sebuah teaser yang diputar pada konser ulang tahun ke-30 SMTOWN Live in Seoul pada 12 Januari lalu, Ini akan menjadi girl group terbaru SM Entertainment setelah aespa resmi debut lima tahun yang lalu.

Seorang narasumber memberikan bocoran bahwa Hearts2Hearts akan beranggotakan 4 orang Korea dan 4 orang asing. Anggota termuda pun dikatakan masih berusia 15 tahun. Soal konsep, ia mengklaim kemungkinan girl group baru ini akan menampilkan nuansa dreamy yang mirip dengan konsep 'OMG' dari Red Velvet dan f(x), serta New Jeans.

Ada Member dari Indonesia

Bukan hanya itu, SM Entertainment secara khusus memberikan kejutan juga bagi penggemar K-Pop Indonesia dengan menyertakan satu member yang diketahui berasal dari Bali, Indonesia bernama Carmen atau Nyoman Ayu Carmenita.

Meskipun belum ada tanggapan lebih lanjut dari SM Entertainment, penggemar telah mengumpulkan berbagai informasi tentang Carmen ketika masih menjadi trainee. Beberapa unggahan beberapa penggemar di media sosial pun terlihat bahwa Carmen telah menjalani masa trainee di SM Entertainment sejak 2022.

Carmen juga diketahui memiliki talenta bernyanyi, rap, dan bermain piano. Itu dibuktikan lewat video permainan piano yang diunggah oleh penggemar. Para penggemar K-Pop Indonesia pun mengaku antusias menunggu debut Carmen karena ia merupakan idol perempuan pertama asal Indonesia yang berhasil debut di bawah agensi Big3 Korea Selatan.

Can't wait for their debut!

(DIR/tim)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS