Interest | Art & Culture

The Last of Us Season 2 akan Hadir pada Bulan April!

Rabu, 08 Jan 2025 17:30 WIB
The Last of Us Season 2 akan Hadir pada Bulan April!
Foto: YouTube
Jakarta -

Mengikuti kesuksesannya pada season pertama, series HBO The Last of Us yang diadaptasi dari video game ini akan kembali dengan season keduanya. Untuk memberikan gambaran singkat, HBO belum lama ini merilis trailer resmi untuk The Last of Us Season 2. Meskipun tidak banyak cerita maupun percakapan yang bisa ditangkap untuk betul-betul dipahami, paling tidak drama post-apocalyptic ini sudah dipastikan akan hadir tidak lama lagi.

Pada kali ini, season 2 dikatakan akan menyelam lebih dalam pada sisi emosional misi Ellie dalam pencarian balas dendam yang tak kenal lelah setelah aksi kekerasan yang menghancurkan dunianya. Tidak hanya itu, pada cuplikan trailer-nya kita juga bisa melihat Kaitlyn Dever sebagai Abby yang merupakan karakter penuh misteri dengan beban emosional yang besar   terutama jika menyangkut perihal Joel.

Meskipun HBO belum memberikan tanggal yang pasti untuk perilisan The Last of Us Season 2 ini, kemungkinan besar series ini akan hadir menjelang berakhirnya season ketiga White Lotus yang akan dirilis lebih dahulu pada tanggal 16 Februari 2025 dengan 8 episode. Hal ini mengartikan White Lotus akan berakhir pada kurang lebih pada awal April untuk The Last of Us Season 2 ambil alih.

Craig Mazin dan Neil Druckmann yang merupakan kreator untuk series ini mengatakan bahwa season kedua hanya akan memiliki 7 episode saja sehingga lebih singkat apabila dibandingkan dengan season pertama. Namun, mereka menekankan bahwa season ketiga akan lebih panjang secara signifikan hingga adanya kemungkinan untuk melanjutkannya sampai season 4.

[Gambas:Youtube]

Apabila The Last of Us Season 2 akan mengadaptasi cerita dari game-nya di Part II, maka alurnya akan berada di lima tahun setelah musim pertama. Pada masa itu, Joel dan Ellie memiliki kehidupan yang tenang bersama Tommy dan Maria. Namun karena adanya insiden keji yang terjadi, Ellie terpaksa menjalankan misi untuk mengadili mereka yang memang perlu diadili.

Bergabung dengan Pedro Pascal dan Bella Ramsey, beberapa nama baru seperti Kaitlyn Dever, Isabela Merced, Young Mazina, Ariela Barer, Tati Gabrielle, Danny Ramirez, hingga Jeffrey Wright akan menghiasi season kedua The Last of Us untuk membawa drama yang diangkat menjadi lebih mengesankan maupun mengenaskan.

(DIP/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS