Interest | Art & Culture

Ini Deretan Film dan Serial Indonesia Terbaru yang Bakal Hadir di Prime Video!

Rabu, 27 Sep 2023 15:30 WIB
Ini Deretan Film dan Serial Indonesia Terbaru yang Bakal Hadir di Prime Video!
Foto: Dian Rosalina - CXO Media
Jakarta -

Karya-karya film dan serial Indonesia sepertinya kini sudah bisa bersanding dengan banyak judul dari luar negeri   bukan hanya di bioskop tapi juga di berbagai layanan streaming video global sekelas Prime Video. Dari segi kualitas plot cerita hingga sinematografinya pun diakui bahwa film dan serial Indonesia cukup menjadi primadona di negeri sendiri.

Oleh karena itu, Prime Video merilis deretan film dan serial Indonesia terbaru yang akan hadir di platform mereka untuk menemani harimu hingga akhir tahun. Mulai dari film-film bioskop yang kembali hadir seperti Spirit Doll yang dibintangi oleh Anya Geraldine dan Samuel Rizal; Mangkujiwo 2 yang diperankan oleh Sujiwo Tejo, Yasamin Jasem, Karina Suwandi, dan Djenar Maesa Ayu; lalu ada film Sewu Dino, Onde Mande!, Ganjil Genap, Star Syndrome, dan juga Catatan Si Boy yang diperankan oleh Angga Yunanda.

Berbagi Gelak Tawa Lewat Original Prime Video Terbaru

Bukan Prime Video jika tidak menampilkan serial orisinalnya yang mumpuni. Salah satu genre yang coba disajikan dalam serial orisinal adalah Comedy Island Indonesia hasil kolaborasi dengan Base Entertainment yang akan tayang perdana pada 9 November 2023.

Serial ini menampilkan format yang fresh yakni scripted dan unscripted acara tantangan komedi improvisasi situasional yang unik dan tidak terduga. Yang berbeda dari Comedy Island Indonesia adalah serial ini mempersatukan komedian dan aktor ternama seperti Tora Sudiro, Asri Welas, Cinta Laura Kiehl, Nirina Zubir, Aming, Tretan Muslim, Dustin Tiffani, Mamang Osa, Uus, Onadio Leonardo, dan Muzakki Ramadhan dalam satu frame yang bakal mengocok perut penonton.

Founder Majelis Lucu Indonesia (MLI) sekaligus sutradara Comedy Island Indonesia, Patrick Effendy, mengatakan perjalanan membuat serial ini cukup challenging dalam aspek menyamakan satu frekuensi bagaimana alur cerita ini berjalan. Apalagi, perpaduan format scripted dan unscripted yang lebih banyak spontanitasnya.

"Karena ini spontan, jadi kita ingin mencoba menjelaskan secara culture komedi Indonesia. Kita juga banyak masukan dari teman-teman Base Entertainment dan Prime Video juga, untuk akhirnya membuat komedi di Comedy Island ini menjadi pas dinikmati oleh masyarakat Indonesia," ujarnya dalam acara konferensi pers "Pesta Akbar Tontonan Lokal Prime Video" di The Hermitage, Selasa (26/9).

Tak hanya Comedy Island Indonesia yang menjadi bintang dalam Original Prime Video kali ini, tapi juga reboot dari acara permainan Jepang ikonik Takeshi's Castle yang tayang perdana eksklusif di Indonesia pada 16 November 2023. Uniknya, acara ini akan diisi oleh pengisi suara lokal dari komedian-komedian kenamaan Indonesia seperti Wendy Cagur, Kiki Saputri, Imam Darto, Dimas Danang, Soleh Solihun, dan Abdel Achrian yang dipandu oleh sutradara Fluxcup.

Fluxcup mengatakan secara kreatif untuk bentuk komedinya biasa saja. Sebab dari Jepang, plotnya sudah ada. Namun tantangan yang harus dilalui adalah bagaimana caranya untuk membuatnya melokal dan kemudian mengubah plot itu sendiri agar menjadi tontonan baru yang lebih fresh.

"Bedanya dengan Takeshi's Castle yang lalu, saya harus membaca gerak bibir semua para peserta Jepangnya. Otomatis saya tuliskan di skrip dan saya lempar lagi ke para cast. Itu menjadi tantangan buat saya, tapi ketika ada gerakan bibir yang sinkron menurut saya memuaskan gitu," kata Fluxcup.

Ia pun menambahkan Takeshi's Castle akan menjadi sajian acara humor yang baru dan lebih fresh yang dipadukan dengan komedi-komedi yang melokal sehingga bisa lebih diterima oleh humor orang-orang Indonesia.

Serial Drama Olahraga yang Fresh

Saat ini belum banyak film maupun serial dengan genre drama olahraga yang menjadi primadona. Padahal seperti yang kita tahu, orang Indonesia lumayan fanatik dengan olahraga. Untuk itu, Sutradara Salman Aristo mencoba memberikan genre yang fresh ini lewat serial The Aces.

The Aces yang dibintangi oleh Kevin Ardilova dan Emir Mahira ini merupakan drama olahraga biliar yang bercerita tentang dua pemain biliar yang satu jenius namun rebel dan satu lagi perfeksionis yang metodis. Keduanya harus bersaing satu sama lain untuk mendorong kemampuannya masing-masing hingga mencapai titik puncaknya demi kehormatan juga bertahan hidup.

Salman mengatakan alasannya menggarap The Aces karena selama ini ia selalu tertarik dengan dunia olahraga. Bila diterjemahkan ke dalam drama, serial ini akan menceritakan sebuah kisah tentang perjuangan, menerima kalah menang, obsesi, semuanya ada di dalam drama olahraga.

"Kenapa biliar? Karena ini adalah sesuatu yang jarang digali, sementara keberadaan olahraga ini signifikan. Selalu hadir di berbagai genre film, tapi belum diulik secara lebih dalam. Biliar adalah olahraga yang penuh dengan presisi, di satu sisi penuh dengan ketidakpastian sebab itu tergantung dengan kontrol yang kita lakukan. Menarik sekali biliar yang dipakai sebagai metafora drama yang menceritakan perbedaan antar kelas. Itu yang akan terjadi di The Aces," ujar Salman.

Ia juga menambahkan akan ada sentuhan-sentuhan polemik seperti politik, korupsi dan lain-lain akan ada di dalam serial ini. Karakter utamanya juga, kata Salman, digambarkan sebagai orang yang sedang dalam pencarian jati diri. Bukan hanya drama olahraga, The Aces juga menjanjikan drama keluarga yang cukup relate di kehidupan kita sehari-hari yang akan tayang pada 21 Desember 2023.

Sementara itu, Prime Video juga akan menghadirkan film lainnya yang akan tayang perdana seperti Rencana Besar yang dibintangi Dwi Sasono, Adipati Dolken, dan Prisia Nasution; Tukar Tambah Nasib yang diperankan oleh Aghniny Haque, Dion Wiyoko dan Darius Sinatria; dan Kapan Hamil? yang dibintangi oleh Laura Basuki, Fedi Nuril, dan Tatiana Sivek.

Nah bagi kamu yang sudah tidak sabar untuk menyaksikan semua yang baru di Prime Video, jangan lupa berlangganan ya. Cukup dengan Rp59 ribu per bulan kamu bisa menyaksikan 13 film dan serial lokal yang akan menemani harimu hingga akhir tahun nanti!

[Gambas:Audio CXO]

(DIR/alm)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS