Kawasan Ecopark, Ancol, Jakarta Utara, dipadati pecinta musik berkualitas sepanjang akhir pekan kemarin. Gegap gempita satu ini, adalah persembahan teranyar The Sounds Project (TSP) Vol.6, yang berlangsung sejak hari Jumat (11/8/2023) sampai hari Minggu (13/8/2023).
Mengusung tema Heaven of Music, energi surgawi berhasil disalurkan kepada puluhan ribu pengunjung yang khidmat menikmati suguhan dari total 77 penampil kenamaan di 5 panggung berbeda TSP Vol.6.
Kemeriahan di hari pertama TSP Vol.6 sendiri berhasil disampaikan oleh sederet nama-nama top lokal-mulai dari, FOURTWNTY, Lyodra, The Adams, WSATCC, Lyodra, Bilal Indrajaya, hingga musisi asal Amerika Serikat, Mac Ayres.
Tak henti di sana, euforia kian memuncak saat hari kedua TSP Vol.6 (Sabtu, 12/8/2023) berlangsung. Kali ini, giliran Jason Ranti, Parade Hujan, BAP., The SIGIT, juga The Black Skirts (Korea Selatan) yang menyapa khalayak.
Hingga tiba hari terakhir, tepatnya Minggu (13/8), TSP tahun 2023 sama sekali tidak kehilangan gairah. Justru, momen pelepas hormon oksitosin dan dopamin ini kian dihiasi semangat membuncah, lantaran setiap pengunjung sangat antusias memadati setiap sisi panggung; bernyanyi dengan sekuat tenaga sambil berjingkrak kegirangan.
Pada akhirnya, festival musik yang berawal dari "kampus" ini rampung dengan begitu megah berkat aksi The Panturas, SORE, Barasuara, Perunggu, Raisa, penampil asal Australia, Vacations, hingga NOAH.
(cxo/alm)