Gempuran film box office dalam kuartal ketiga tahun 2023 membuat kita akan lebih sering datang ke bioskop. Khususnya jika kamu memang senang dengan film action yang mengandalkan aksi stunt memukau serta tambahan teknologi spionase yang mungkin saja memang ada di dunia nyata. Kali ini, Tom Cruise akhirnya bisa dengan tenang merilis Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One yang sudah diputar di bioskop Indonesia sejak awal Juli dengan sinopsis yang cukup menjanjikan.
Seperti biasa, kita akan dibawa ke dalam petualangan agen Ethan Hunt (Tom Cruise) yang kembali harus menyelamatkan dunia dari ancaman skala besar dengan dukungan teman-temannya. Beberapa karakter lama juga muncul di sini untuk menciptakan storyline yang tetap terhubung dengan sekuel-sekuel sebelumnya.
Tapi bagaimana dengan kualitas ceritanya? Apakah layak buat ditonton, khususnya di IMAX sebelum Oppenheimmer mengambil alih studio tersebut?
Review Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One
10 menit masuk ke dalam Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One sudah lumayan membawa kita ke dalam rasa tegang yang kuat. Apalagi saat Hunt memulai petualangannya melawan AI bernama 'The Entity' dengan berada di konflik berbentuk segi empat yang semuanya saling berhubungan, tapi tidak tahu bahwa mereka sebenarnya saling bergesekan jika bertemu di satu ruangan yang sama.
Aksi kejar-kejaran, berbagai twist dari para penjahat serta polisi yang saling mengincar Hunt, serta barang penting yang ingin mereka miliki tanpa mengetahui apa kegunaannya, menjadi satu kerangka cerita yang mengangkat Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One ke dalam satu gaya cerita yang sama seperti franchise film ini: menjalankan misi yang impossible untuk diselesaikan manusia biasa, kecuali oleh Hunt.
Ada beberapa momen yang menghadirkan beberapa pertanyaan saat film ini terus berjalan. Apakah bisa disebut sebagai plot hole? Belum tentu juga karena harus diingat bahwa Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One merupakan first half dari cerita ini, yang mungkin saja jadi perjalanan terakhir Hunt di layar emas.
Menonton film berdurasi hampir tiga jam memang bisa berakhir dalam dua kondisi; merasa bosan di tengah-tengah film, atau tetap terbuai oleh jalan cerita tanpa sadar waktu terus berjalan. Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One bisa membuat kita berada di tengah-tengah dari kedua kondisi ini.
Cukup banyak percakapan yang draining hingga mau tidak mau membuat penonton memilih untuk ke toilet terlebih dahulu atau membuka handphone sambil menunggu part itu selesai. Ada satu poin yang membuat kita seperti dibawa ke dalam storyline Hunt tapi menjadi agen MI6 alias James Bond. Kembalinya peran wanita yang membuat Hunt tertarik kepadanya selalu hadir di Mission: Impossible.
Tapi untuk film ini, Tom Cruise sebagai producer tidak ragu untuk memasukkan dua wanita sekaligus dengan background berbeda di sisi Hunt. Konflik yang juga muncul di pertengahan film dari para perempuan inilah yang akhirnya membuat Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One membawa aroma James Bond yang lebih kuat dari sebelumnya.
Masih Tetap Memuaskan
Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One memang tidak sesempurna yang kita bayangkan. Teaser aksi stunt yang sempat membuat internet ramai beberapa waktu lalu bisa dibilang menjadi 'opening' yang layak untuk meningkatkan harapan kita terhadap film ini.
Untungnya, cukup minim untuk melihat hal-hal yang meninggalkan logika dari film ini-setidaknya tidak segila franchise Fast and Furious-karena Tom Cruise seperti ingin memperlihatkan sisi real life sebaik mungkin dari kehidupan seorang agen rahasia melawan semua pihak yang semakin terpuaskan saat ditonton di IMAX.
Sebagai first half, Mission: Impossible - Dead Reckoning Part One yang layak diberikan nilai 8 dari 10 ini mampu menimbulkan kepuasaan setelah lampu bioskop mulai menyala. Terkhusus apresiasi besar wajib diberikan kepada mereka setelah membuat ending yang tidak menggantung hanya demi meningkatkan rasa penasaran penonton. Semoga kita diberikan kesehatan untuk melihat hasil akhir dari 'penyelaman' Hunt di film kedua nanti.
(tim/DIR)