Interest | Art & Culture

The Riso You Wanna See in Your Room: Eksplorasi Rutinitas serta Ruang Tinggal

Selasa, 04 Jul 2023 17:30 WIB
The Riso You Wanna See in Your Room: Eksplorasi Rutinitas serta Ruang Tinggal
Foto: Further Reading Press/C on Temporary
Jakarta -

Rutinitas serta ruang tinggal kerap menjadi aspek hidup yang tidak mendapat perhatian banyak. Padahal, aspek-aspek yang membentuk lingkungan paling intim kita, bagaimana kita berinteraksi dengan objek-objek di dalamnya, serta aktivitas sehari-hari yang terbentuk memiliki peran yang besar dalam hidup. Melalui pameran The Riso You Wanna See in Your Room, Further Reading Press dan C on Temporary mengeksplorasi tema-tema tersebut dalam medium cetak Risograph.

Menampilkan karya-karya dari Ario Wibhisono, Chris Bunjamin, Debbie Tea, Eko Bintang, Fffffandy, Papayalunasa, Patricia Untario, Ruth Marbun, R. Yuki Agriardi, dan Ykha Amelz, masing-masing ekshibitor menuangkan interpretasi mereka terhadap subjek keseharian dalam spektrum berbeda-beda. Melalui pendekatan individual, hal-hal yang dianggap "biasa" mereka observasi lebih jauh.

Cetak Risograph sendiri merupakan metode print menggunakan mesin duplikator digital yang secara teknis mirip dengan sablon. Dibuat oleh Riso Kagaku Corporation untuk kebutuhan cetak dan fotokopi volume tinggi, mesin ini kemudian menjadi populer di kalangan desainer dan seniman karena hasil cetaknya yang distingtif. Warna, tekstur, dan "ketidaksempurnaan" yang dihasilkan oleh mesin Riso adalah sejumlah kualitas unik yang menjadikan output-nya berbeda dengan metode cetak lain. Aspek-aspek tersebut jugalah yang menjadi fokus eksplorasi Further Reading Press.

Pameran The Riso You Wanna See in Your Room diselenggarakan di C on Temporary, ruang pameran di Gormeteria, Bandung. Konsep ruang tinggal juga tertuang dalam tata letak pameran ini, yang dibentuk seperti rumah. Di antara berbagai karya, The Riso You Wanna See in Your Room juga menghadirkan objek-objek "intim" seperti rak buku, sofa, karpet, serta berbagai hasil test print yang disisipkan di sejumlah sudut. Selain melihat karya-karya yang ditampilkan, pengunjung juga bisa berinteraksi dengan satu sama lain dan ruang pameran layaknya sedang berada di living room seorang teman.

Seluruh art print yang dipamerkan diproduksi dalam jumlah terbatas, dalam beberapa format dan ukuran berbeda yang bisa dibeli langsung oleh pengunjung. Di samping pameran, The Riso You Wanna See in Your Room juga mengadakan workshop cetak Riso pada tanggal 8, 9, 22, dan 23 Juli 2023 pada sesi siang dan sore. Pada tanggal 15 Juli 2023 pun akan diadakan sesi "Meet the Artists".

The Riso You Wanna See in Your Room terbuka untuk umum dari tanggal 1-29 Juli 2023 di C on Temporary, lantai 2 Gormeteria, Jalan Pasir Kaliki 176, Bandung. Pameran dibuka setiap hari dari pukul 13.00-19.00, kecuali pada hari Selasa dan libur nasional. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi laman Instagram Further Reading Press dan C on Temporary. The Riso You Wanna See in Your Room didukung oleh Fedrigoni Indonesia dan GRRAD.

(cxo/tim)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS