Interest | Art & Culture

Kembalinya Tyler Rake dalam Extraction 2

Selasa, 06 Jun 2023 16:00 WIB
Kembalinya Tyler Rake dalam Extraction 2
Foto: Netflix
Jakarta -

Dibintangi oleh Chris Hemsworth (Thor, Spiderhead), Extraction merupakan film action-thriller yang menceritakan tentang Tyler Rake, seorang tentara bayaran yang disewa untuk melakukan misi penyelamatan putra dari ketua gangster yang diculik ke Dhaka, Bangladesh. Diproduseri oleh The Russo Brothers yang terkenal dengan karyanya untuk film Avengers, Extraction menjadi salah satu film orisinil Netflix yang paling banyak ditonton di platform streaming mendunia tersebut.

Respon yang positif dari film Extraction pun mengubah nasib Tyler Rake pada ending film pertamanya. Alih-alih bertemu dengan maut, sutradara Sam Hargrave pun memutuskan untuk 'menghidupkan kembali' Tyler Rake dan melanjutkan kisahnya dalam sekuel Extraction yang segera rilis di Netflix bulan Juni mendatang.

[Gambas:Youtube]

"Film pertama membahas tentang rasa bersalah dan sebuah penebusan dari sebuah kesalahan yang pernah dilakukan di masa lalu. Pada film Extraction 2, kita akan mendalami dan mengeksplorasi lebih lanjut tentang dampak dari kesalahan di masa lalu tersebut terhadap kehidupan Tyler dan orang-orang di sekitarnya," jelas Sam Hargrave pada konferensi pers yang digelar di Manila, Filipina pada Senin, 5 Juni 2023. "Film ini memperluas gagasan tentang redemption dan juga keluarga," lanjut sang sutradara.

Aktor Chris Hemsworth turut mengungkapkan kegembiraannya dalam memerankan kembali karakter Tyler Rake. "Pada film pertama, Tyler Rake harusnya mati dan tidak kembali. Kita juga hanya punya sedikit pemahaman tentang karakter itu. Sehingga, sangat menyenangkan untuk bisa menggali lebih dalam tentang karakter Tyler seperti motivasi dari aksi-aksinya dalam Extraction 2," ujar Chris.

Sementara perihal adegan dan koreografi baku hantam, Sam mengakui bahwa dirinya selalu mencoba untuk mewujudkannya dengan cara yang unik menurut perspektifnya. Ia turut mengakui bahwa pendekatan yang ia pilih kurang lebih ialah memposisikan dirinya sebagai penggemar film laga. "Saya sangat suka film-film action. Sehingga, ketika menggarap film laga, saya memposisikan diri sebagai penggemar; apa yang ingin saya lihat, apa yang bisa membuat saya enjoy yang mungkin belum pernah dilakukan oleh sutradara lain." tutur Sam.

Satu sisi, keduanya juga mengakui bahwa Extraction 2 akan menyorot aksi yang lebih mendebarkan diikuti dengan risiko yang lebih besar. Salah satunya ialah adegan stunt Tyler Rake yang sedang berada di atas kereta yang sedang berjalan. Sang sutradara pun mengakui adegan tersebut cukup menantang baginya. "Salah satu hal tergila dalam proses syuting adalah bagaimana caranya mendaratkan helikopter di sebuah kereta yang sedang melaju. Itu sangat sulit bagi saya." jelas Sam.

Tak hanya itu, ada juga adegan di mana Chris Hemsworth berusaha melawan api yang mengharuskan dirinya untuk 'dibakar' sebanyak 7 hingga 8 kali, seperti yang tertera pada poster film. "Well, I enjoyed lighting Chris Hemsworth on fire," canda Sam yang mendapatkan gelak tawa dari Chris. "Itu dilakukan agar badannya tetap hangat." lanjutnya.

Extraction 2 dapat ditonton di Netflix mulai 16 Juni 2023.

[Gambas:Audio CXO]

(HAI/tim)

Author

Hani Indita

NEW RELEASE
CXO SPECIALS