Selama 3 bulan terakhir, kita telah menyaksikan berbagai ajang penghargaan yang memberi apresiasi kepada film-film terbaik 2022. Berbagai ajang penghargaan ini bagaikan teaser yang menuntun kita kepada akhir sekaligus klimaks dari awards season, yang tidak lain tidak bukan ditutup oleh Academy Awards. Academy Awards atau Oscars akan diselenggarakan untuk yang ke-95 kalinya tahun ini pada hari Senin, 13 Maret 2023 di Dolby Theatre, Los Angeles.
2022 adalah tahun yang luar biasa bagi perfilman mancanegara, hal ini dibuktikan dengan kesuksesan berbagai judul yang tidak hanya berhasil meraih hati para penonton tapi juga para kritikus film. Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, nominasi Best Picture di Academy Awards dianggap sebagai kurasi film-film terbaik yang dirilis selama setahun ke belakang. Ada beragam film yang bertarung dalam nominasi ini, mulai dari film perang, film biografi, film satire, hingga film sekuel. Sebagai bentuk pemanasan sebelum Oscars ditayangkan pada hari Senin, kami telah menyiapkan daftar film-film luar biasa yang akan bertarung di ajang penghargaan ini.
All Quiet on the Western Front
Sutradara: Edward Berger
Bisa ditonton di: Netflix
Bagaimana caranya menggambarkan kesengsaraan yang diakibatkan oleh perang? Tentu saja dengan membuat film perang yang anti-perang. All Quiet on the Western Front bercerita tentang sekelompok remaja laki-laki Jerman yang ikut dalam Perang Dunia I. Berbekal kepercayaan bahwa perang akan dipenuhi dengan heroisme dan kejayaan, mereka berangkat dengan semangat yang berapi-api. Namun romantisme tersebut seketika sirna ketika melihat realita sesungguhnya yang terjadi di medan perang.
The Banshees of Inisherin
Sutradara: Martin McDonagh
Bisa ditonton di: Disney Hotstar
The Banshees of Inisherin adalah film komedi tragis yang bercerita mengenai persahabatan antara Colm dan Pádraic. Namun persahabatan antara keduanya terancam bubar ketika Colm memutuskan untuk berhenti berteman dengan Padraic, lantaran Pádraic dianggap terlalu membosankan. Usaha Pádraic untuk memperbaiki hubungan keduanya pun runyam ketika Colm memberikan ultimatum: apabila Pádraic masih terus menghubunginya, maka ia akan memotong satu demi satu jarinya.
Top Gun: Maverick
Sutradara: Joseph Kosinski
Bisa ditonton di: HBO GO
Setelah kesuksesan film Top Gun di tahun 1986, Tom Cruise kembali berperan sebagai Kapten Pete "Maverick" Mitchell. 30 tahun setelah Maverick lulus dari Top Gun, Maverick masih berusaha untuk membuktikan dirinya sebagai pilot angkatan laut yang handal. Ia pun diuji kembali ketika harus memimpin lulusan elit Top Gun dalam sebuah misi yang berbahaya.
Women Talking
Sutradara: Sarah Polley
Bisa ditonton di: -
Women Talking diangkat dari sebuah novel berjudul sama karya Miriam Toews yang terinspirasi dari kisah nyata yang terjadi di koloni Manitoba. Film ini mengisahkan sekelompok perempuan yang tinggal di sebuah komunitas keagamaan yang terisolasi dari masyarakat. Suatu hari, mereka harus menghadapi realita kejam tentang pemerkosaan yang terjadi di komunitas tersebut. Mereka pun harus memilih antara menetap dan melawan atau kabur dari tempat itu.
Everything Everywhere All at Once
Sutradara: Daniel Kwan dan Daniel Scheinert (The Daniels)
Bisa ditonton di: HBO GO
Mengusung konsep multi semesta yang dieksekusi secara liar, Everything Everywhere All at Once adalah film drama keluarga yang menawarkan pengalaman sinematik. Everything Everywhere All at Once bercerita tentang Evelyn yang mengelola usaha binatu bersama suaminya, Waymond. Di tengah-tengah drama hidupnya, Evelyn harus menyelamatkan dunia dari sosok bernama Jobu Tupaki yang ingin menihilkan semesta.
The Fabelmans
Sutradara: Steven Spielberg
Bisa ditonton di: -
The Fabelmans adalah film coming-of-age yang terinspirasi dari kisah hidup Steven Spielberg sendiri. Film ini bercerita tentang seorang remaja bernama Sammy Fabelman yang tinggal di Arizona pasca Perang Dunia II. Sammy bercita-cita menjadi filmmaker, hingga akhirnya ia belajar bagaimana film bisa mengungkap kebenaran yang ada di sekelilingnya.
Tár
Sutradara: Todd Field
Bisa ditonton di: -
Tár adalah drama psikologis yang mengisahkan seorang konduktor ternama bernama Lydia Tar yang tersangkut kasus pelecehan seksual. Lydia adalah kepala konduktor perempuan pertama di Berlin Philharmonic. Namun karena kontroversi menyangkut dirinya, karirnya pun terancam tak bisa diselamatkan. Film ini juga menyorot relasi Lydia dengan orang-orang terdekatnya, yang perlahan hancur karena kontroversi tersebut.
Elvis
Sutradara: Baz Luhrmann
Bisa ditonton di: HBO GO
Elvis adalah drama biografi mengenai penyanyi legendaris Elvis Presley yang disutradarai oleh Baz Luhrmann. Film ini menceritakan perjalanan Elvis sejak ia kecil hingga akhirnya menjadi ikon rock n roll. Tak hanya itu, film ini juga mengeksplorasi relasi antara Elvis dengan manajernya, Colonel Tom Parker.
Triangle of Sadness
Sutradara: Ruben Östlund
Bisa ditonton di: KlikFilm
Triangle of Sadness adalah film komedi satire yang pada tahun 2022 berhasil memenangkan Palm d'Or di Cannes Film Festival. Film ini berkisah tentang rombongan selebriti dan orang kaya yang sedang menikmati perjalanan di kapal pesiar. Namun perjalanan super mewah ini berubah menjadi bencana ketika kapal tersebut diterpa badai besar. Para penumpang pun sibuk menyelamatkan diri, bahkan beberapa dari mereka ada yang terdampar di sebuah pulau.
Avatar: The Way of Water
Sutradara: James Cameron
Bisa ditonton di: -
Selain Top Gun, Avatar juga menjadi film sekuel yang tahun ini berhasil masuk nominasi Best Picture. Avatar: The Way of Water adalah sekuel yang memuaskan, baik dari segi visual maupun cerita. Film ini melanjutkan kisah Jake Sully yang tengah membangun keluarga di planet Pandora. Jake, keluarganya, dan bangsa Na'vi kembali harus menghadapi ancaman penjajahan demi melindungi rumah mereka.
Itu dia deretan film yang akan memperebutkan Best Picture tahun ini. Kira-kira, siapa yang akan pulang membawa piala? Saksikan Academy Awards ke-95 tanggal 13 Maret 2023!
(ANL/tim)