Interest | Art & Culture

Gandeng Ilustrator Tanah Air, Manchester City Persembahkan Serial Komik Game Changer

Jumat, 24 Feb 2023 12:30 WIB
Gandeng Ilustrator Tanah Air, Manchester City Persembahkan Serial Komik Game Changer
Komik Game Changer dari Manchester City/Foto: Manchester City Instagram
Jakarta -

Siapa tidak kenal Manchester City? Tim berwarna biru asal kota Manchester, Inggris, yang dalam satu dekade ke belakang sukses menjelma jadi "raksasa sepak bola" baru di Eropa dan berhasil menarik perhatian pecinta sepak bola seluruh dunia.

Sebagai klub yang dikenal gemilang, Manchester City terus melanjutkan supremasinya di ranah sepak bola secara menyeluruh; seperti merampungkan komik berbahasa Indonesia berjudul Game Changer.

Serial komik Game Changer persembahan Manchester City berkisah tentang seorang anak bernama Tomy, yang memiliki mimpi untuk menjadi pemain sepak bola profesional dan membela panji "The Citizens" kendati sempat terhalang oleh perkara-perkara domestik.

Dipublikasikan pertama kali pada 21 Desember 2022 dan rampung pada 10 Februari 2023 kemarin, serial komik yang berisi 6 strip tersebut memiliki total 18 edisi, dengan benang merah: perjalanan inspirasional Tomy dalam mewujudkan mimpinya.

The Game Changer

Sebagai salah satu klub sepak bola tersukses di Inggris kurun sepuluh tahun ke belakang, tim kepunyaan Sheikh Mansour tersebut boleh disebut mempunyai strategi dan skema yang komplit.

Serupa taktik sang entrenador Pep Guardiola, City terus melancarkan strateginya di dalam dan luar lapangan, dengan mencoba menjamah langsung para penggemar yang tersebar di penjuru dunia. Misalnya, membangun ekosistem nyata di sekitar Manchester City, baik dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi   sebagaimana kerja sama mereka dengan HAYS   hingga merangkul komunitas penggemar di Indonesia.

Melalui komik yang sepenuhnya terbit menggunakan bahasa Indonesia, proyek Game Changer persembahan "The Citizens" ternyata turut diwarnai oleh goresan-goresan kreatif dari para seniman visual Indonesia.

Salah satu yang ikut serta dalam proyek Game Changer adalah Azka Alfi, illustrator yang telah malang melintang memproduksi karya-karya visual bagi sederet klub sepak bola papan atas Eropa. Dalam Game Changer, Azka Alfi bersama rekan-rekan ID Football Artist (Richard Cryshna, Wisnu, Galih Satrio, Finendi, dan Nefianda Wardhana) berperan sebagai illustrator, sedangkan ide dan narasi cerita diinisiasikan langsung oleh tim Manchester City.

Merah-Putih di Manchester Biru

Azka Alfi pertama kali berkolaborasi dengan Manchester City pada tahun 2020. Waktu itu, dirinya memproduksi konten visual untuk @ManCityIndo di Media Sosial, bertepatan momen Hari Kemerdekaan Indonesia Ke-75.

[Gambas:Instagram]

Sementara untuk proyek Game Changer, Azka Alfi kembali ditunjuk sebagai salah satu yang terlibat di dalam serial komik teranyar persembahan Manchester City kepada generasi muda Indonesia yang cinta akan sepak bola, sekaligus berani bermimpi untuk menjadi pesepakbola profesional    khususnya membela panji "The Citizens" di masa mendatang.

"Tim (ilustrasi) untuk mengerjakan proyek Game Changer ini ada 6 orang [termasuk saya]," kata Azka Alfi saat dihubungi CXO Media. "Kami mengerjakan [ilustrasi] dari cover, isi, bubble dialogue, dan effect."

Lebih lanjut lagi, Azka menuturkan kalau serial komik Game Changer mungkin bisa terealisasi secara lebih nyata. "Ada angin berembus kalau komik ini akan dicetak fisik. Tapi, masih sangat belum tahu juga," jelasnya sambil sedikit tertawa.

Pada proses pengerjaan Game Changer, Azka menjelaskan bahwa, meski proses pembuatannya cukup panjang   memakan waktu lebih dari satu tahun dan melewati banyak rintangan   hasil akhir Game Changer tetap layak baca dan dapat dinikmati berbagai kalangan.

Pada akhirnya, dicetak fisik atau tidak, kehadiran Game Changer secara digital tetaplah layak untuk diapresiasi. Sebab, selain dibuat langsung oleh kreator visual nasional, serial komik sepak bola yang inspiratif dapat menggugah minat para penerus bangsa yang bermimpi untuk menjadi bintang lapangan hijau hebat di masa mendatang.

Serial Komik Game Changer: Cerita Menggugah, Pemantik Talenta

Seluruh pecinta sepak bola di dunia mungkin telah menyadari betapa digdayanya sebuah cerita sepak bola yang inspiratif, bagi perkembangan olahraga "si kulit bundar" secara menyeluruh. Jika menengok keberhasilan ekosistem sepak bola di Jepang, yang salah satunya terpantik oleh manga Captain Tsubasa, bukan tidak mungkin Game Changer dapat mengawali banyak mimpi anak-anak Indonesia.

Singkatnya, kisah inspiratif Tomy dalam Game Changer dapat memantik tekad dan cita-cita anak-anak Indonesia, yang mau bermimpi menjadi pesepakbola handal; berkarir di level teratas sepak bola; hingga bermain membela Manchester City di masa mendatang.

Untuk itu, kamu bisa membaca perjalanan lengkap Tomy dalam mewujudkan mimpinya: menjadi seorang game changer dan "Citizen" sejati, pada serial komik Game Changer, yang bisa diakses melalui laman berikut ini:

[Gambas:Audio CXO]

(RIA/alm)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS