Interest | Art & Culture

Serba-serbi Serial HBO The Last of Us: Christine Hakim Ikut Berperan

Senin, 19 Dec 2022 16:10 WIB
Serba-serbi Serial HBO The Last of Us: Christine Hakim Ikut Berperan
Foto: HBO
Jakarta -

Sempat ramai di berbagai platform media sosial, Christine Hakim yang merupakan seorang aktris kondang Tanah Air diketahui akan memiliki peran dalam serial HBO The Last of Us. Serial ini sendiri sudah sangat dinanti-nanti oleh para penggemar video game-nya dengan judul yang sama setelah sembilan tahun lamanya.

Secara singkatnya, serial The Last of Us memiliki setting yang berada pada tahun 2033, 20 tahun setelah populasi hampir seluruhnya dimusnahkan oleh infeksi jamur yang bernama Cordyceps. Jamur Cordyceps ini nyatanya memang benar-benar ada di dunia nyata. Namun pada cerita ini, jamur Cordyceps adalah sebuah penyebab dari infeksi yang membuat orang-orang menjadi agresif, bermutasi hingga mengubah bentuk kepala menjadi hancur dan tak lagi menyerupai manusia.

Serial ini akan memfokuskan ceritanya pada perjalanan survival oleh Joel yang diperankan oleh Pedro Rascal dan Ellie yang diperankan oleh Bella Ramsey. Pada trailernya, penonton disuguhkan dengan berbagai tantangan yang harus dilalui oleh Joel dan Ellie untuk bertahan hidup di antara monster-monster dan zombie yang mengintai mereka, layaknya pada video game.

Tidak sampai di sini saja, pada teasernya kita juga dapat melihat Christine Hakim yang terlihat mengenakan baju laboratorium sambil meneliti jamur Cordyceps. Dari potongan scene ini, kita dapat berspekulasi bahwa adanya kemungkinan Indonesia akan menjadi peran penting dalam cerita ini apabila Christine Hakim memerankan karakter yang penting dengan identitas aslinya sebagai warga Indonesia.

[Gambas:Youtube]

Meskipun garapan serial HBO dari video game ini benar-benar dinanti, berbagai perubahan plot juga akan dilakukan. Layaknya yang diungkapkan oleh Craig Mazin selaku produser utama, "So the changes that we're making are designed to fill things out and expand. Not to undo, but rather to enhance." Perubahan plot yang dilakukan bukan berarti akan benar-benar mengubah keseluruhan alur cerita, hanya saja perubahan ini akan membuat serial menjadi lebih memberikan storytelling yang sequenced untuk membangun suasana yang lebih menegangkan.

Episode pertama untuk season pertama serial The Last of Us ini akan dirilis pada tanggal 15 Januari mendatang di HBO dan HBO Max. bagi kamu yang mengikuti atau bahkan merupakan penggemar berat dari video game The Last of Us, wajib bagi kamu untuk mulai berlangganan HBO agar tidak ketinggalan!

[Gambas:Audio CXO]



(DIP/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS