Interest | Art & Culture

Lucy Group Hadirkan Ruang Kreatif "Lucy Curated Compound"

Kamis, 01 Dec 2022 19:00 WIB
Lucy Group Hadirkan Ruang Kreatif
Foto: Lucy Group
Jakarta -

Selama lebih dari satu dekade, Lucy in the Sky telah menjadi salah satu destinasi hangout favorit bagi anak muda Jakarta dengan konsep rooftop bar and dining di ruang terbuka. Menyusul kesuksesan ini, Lucy Group memutuskan untuk menjangkau pasar yang lebih beragam dengan menghadirkan ruang kreatif bernama Lucy Curated Compound yang terletak di Jalan Adityawarman No. 40A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dengan mengusung tagline "a space where thrill happens", compound ini bertujuan untuk menjadi melting pot bagi komunitas, pelaku kreatif, serta lifestyle enthusiast.

LCC Adityawarman diisi oleh beragam jenis tenant mulai dari makanan, minuman, fashion, lifestyle, hingga hobi, yang memfasilitasi berbagai segmen pengunjung. Beberapa tenant yang hadir di sini adalah Bespoke, Lee Cooper, Sejiwa Coffee, Cosmic Dog, Nasgero, Rawon Bar, T1 Jakarta, The Boys Next Door, dan Listen to Lucy. Kehadiran tenant-tenant ini turut melengkapi energi yang dibawa LCC sebagai ruang kreatif maupun destinasi hangout yang bisa dinikmati oleh anak muda maupun keluarga.

"Kita mencoba untuk filling the hole yang ada di entertainment dan F&B business karena di Jakarta kayaknya nggak terlalu banyak compound kayak gini. Pada dasarnya tempat ini buat ngegabungin orang-orang, mereka bisa makan di satu tempat tapi di satu sisi tempat ini juga bisa jadi space buat komunitas untuk berkarya atau bikin event," ujar Melodya Lukita, creative manager Lucy Group.

Ruang kreatif ini juga sekaligus menjadi rumah bagi dua bisnis baru dari Lucy Group, yaitu Lucy Steak and Buns dan Lucy Beer Mart. Lucy Steak and Buns adalah gerai makanan yang menyajikan steak secondary cut berkualitas dengan berbagai pilihan menu lainnya seperti burger, side dish, dessert, dan mocktail. Mengusung konsep American diner, Lucy Steak and Buns akan menjadi tempat yang cocok bagi siapapun untuk menyantap steak dan burger dengan harga yang terjangkau.

Sementara itu, Lucy Beer Mart akan menjadi convenience bar pertama di Jakarta yang menawarkan suasana speakeasy. Sekilas, Lucy Beer Mart tampak seperti minimarket pada umumnya, namun di baliknya pengunjung bisa menemukan hidden bar yang berfungsi sebagai tempat hangout. Perpaduan antara konsep minimarket dengan bar membuat Lucy Beer Mart menjadi tempat yang cocok bagi siapapun yang ingin menikmati minuman alkohol maupun non-alkohol dengan suasana yang santai dan harga terjangkau.

LCC Adityawarman dibuka untuk publik mulai tanggal 30 November 2022. Bagi para warga Jakarta, pastikan kalian menyempatkan waktu untuk berkunjung!

[Gambas:Audio CXO]

(ANL/alm)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS