Interest | Art & Culture

Spotify ID Tampilkan Musisi dari Berbagai Daerah di Peluncuran Kampanye IDentitasku

Rabu, 12 Oct 2022 17:45 WIB
Spotify ID Tampilkan Musisi dari Berbagai Daerah di Peluncuran Kampanye IDentitasku
Foto: Riz Affrialdi - CXO Media
Jakarta -

Spotify Musik Indonesia meluncurkan kampanye 'IDentitasku' di Lucy in the Sky SCBD, Jakarta Pusat, pada hari Selasa (11/10/2022). Acara ini merupakan persembahan Spotify ID, bagi keberagaman budaya dan identitas musik yang ada di Indonesia.

Untuk itu, Spotify ID turut menampilkan 6 musisi representatif dari berbagai daerah, malam tadi. Seperti, Ndarboy Genk dari Yogyakarta, Woro Widowati dari Jawa TengahHindia dari Jakarta, Yura Yunita dari Jawa Barat, Sal Priadi dari Jawa Timur, dan Stevan Pasaribu dari Sumatera Utara.

Selain menampilkan para musisi, peluncuran kampanye 'IDentitasku' ini juga dibarengi dengan perilisan hub Suara Dari Indonesia, yang menampung berbagai playlist berbasis daerah, dan menyajikan banyak karya artis lokal asal daerah masing-masing yang telah dikurasi dengan baik.

"Melalui inisiatif IDentitasku yang mencakup pengembangan katalog konten lokal, kami ingin semua pendengar di Indonesia dapat menemukan dan mengekspresikan identitas mereka di Spotify," tutur Cassandra Aprilanda, perwakilan Spotify pada siaran pers. "Di mana pun mereka berada, mereka bisa datang ke Spotify dan merayakan identitas serta asal-usul mereka," tambah Cassandra

Sementara itu, kampanye IDentitasku yang baru diluncurkan Spotify ID turut disambut gembira oleh para bintang yang mewakili daerahnya masing-masing. "Bagi aku, budaya Jawa Barat, khususnya Sunda, selalu menjadi sumber inspirasi dalam berkarya. Aku senang sekali bisa hadir di sini bersama lima seniman inspiratif dan berbakat lainnya," ucap Yura Yunita.

Senada dengan Yura, Stevan Pasaribu, Ndarboy Genk dan Woro Widowati juga merasakan hal yang sama. Mereka mengamini bahwa, nilai-nilai kedaerahan yang mereka pegang sejak dini, merupakan hal yang membuat mereka bisa seperti sekarang.

Terakhir, Hindia dan Sal Priadi menambahkan kalau pengaruh budaya merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari perkembangan musik di Indonesia, dan bahkan menjadikannya lebih indah. Sebagai bagian dari komitmen Spotify untuk mendukung musisi lokal berbakat dari seluruh Indonesia agar suara mereka semakin didengar dan dikenal, Spotify juga berkolaborasi dengan mitra lokal untuk acara pencarian bakat yang dijadwalkan akan tayang tahun ini.

[Gambas:Audio CXO]

(RIA/DIR)

NEW RELEASE
CXO SPECIALS